Uncategorized

TOKYO77 – [KLARIFIKASI] Video Ini Bukan Dampak Serangan Pakistan ke India

Ilustrasi klarifikasi

Lihat Foto

klarifikasi

klarifikasi!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, ada yang perlu diluruskan terkait informasi ini.

Video itu beredar di tengah konflik bersenjata antara India dan Pakistan yang meletus pada Rabu (7/5/2025).

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, video itu dibagikan dengan konteks keliru.

Video yang diklaim menunjukkan dampak serangan Pakistan ke markas militer India dibagikan oleh akun Facebook ini, ini, dan ini. Video itu dibagikan dengan narasi bahasa Urdu.

Berikut narasi yang dibagikan (diterjemahkan ke bahasa Indonesia):

Setelah melaksanakan salat jenazah bagi para syuhada
Pakistan menyerang koloni militer India.

Klarifikasi, video ini bukan dampak serangan Pakistan ke India. Namun kebakaran di Jepara, Jawa Tengah.Screenshot Klarifikasi, video ini bukan dampak serangan Pakistan ke India. Namun kebakaran di Jepara, Jawa Tengah.

Setelah ditelusuri menggunakan Google Lens, ditemukan fakta bahwa video tersebut bukan berlokasi di India, tetapi di Indonesia.

Video yang sama diunggah di YouTube pada 5 Mei 2025, dan disebut sebagai kebakaran di pabrik HWI di Jepara, Jawa Tengah. Peristiwa itu juga diberitakan Kompas.com, 5 Mei 2025.

Kebakaran terjadi di area parkir PT Hwaseung Indonesia (HWI), Desa Gemulung, Kecamatan Pecangaan, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah, Senin (5/5/2025) sore.

Insiden tersebut menyebabkan ratusan sepeda motor milik buruh pabrik terbakar.

Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Jepara, AKP M Faizal Wildan Umar Rela, mengatakan kebakaran bermula dari sebuah warung makan di samping area pabrik sekitar pukul 15.00 WIB.

Api merembet ke tiga warung lain sebelum akhirnya menyambar ke lokasi parkir motor.

“Dugaan ledakan kompor di warung yang merembet ke warung lainnya dan tempat parkir. Empat warung ludes dan ratusan motor terparkir terbakar. Kami masih dalami ini,” kata Faizal.

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, video yang diklaim menunjukkan dampak serangan Pakistan ke markas militer India perlu diluruskan.

Video itu dibagikan dengan konteks keliru. Peristiwa dalam video adalah kebakaran di sebuah pabrik di Jepara, Jawa Tengah, pada 5 Mei 2025, bukan markas militer India.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *